KABAR PRIANGAN- Kondisi Jalan Lingkar Kadongora dan Leles memprihatinkan. Di bagian jalan tersebut banyak yang rusak, sehingga sangat membahayakan pengguna jalan. Hal itu disampaikan Kasatlantas Polres Garut setelah melakukan pengecekan kesiapan jalur jelang libur Natal dan Tahun baru.
Kepala Satuan Lalu Lintas (Kasatlantas) Polres Garut, AKP Asep Nugraha, menyebutkan pada libur natal 2020 dan tahun baru 2021 nanti, diprediksi di Garut akan terjadi peningkatan arus kendaraan.
Untuk mengantisipasi terjadinya kemacetan parah, maka pihaknya melakukan berbagai upaya, mulai dari pengecekan jalur, penyiapan jalur alternatif, pengamanan jalur, serta upaya lainnya.
“Setiap musim libur termasuk libur natal dan tahun baru, di jalur selatan Jawa Barat termasuk wilayah Garut selalu terjadi peningkatan arus kendaraan. Sebagaimana biasanya, kita lakukan langkah-langkah antisipasi guna membantu para pengendara dan juga menjag keamanan mereka,” ujar Asep Nugraha, Rabu (16/12/2020).
Dikatakan Asep, pihaknya juga sudah melakukan persiapan, seperti melakukan pengecekan jalur dan kesiapan rambu-rambu. Berdasarkan hasil pengecekan di lapangan, saat ini masih terdapat sejumlah jalur yang menjadi prioritas pengamanan karena masuk zona rawan kecelakaan dan kemacetan.
Asep menerangkan, pengendara harus ekstra hati-hati karena sedikitnya ada dua jalur rawan kecelakaan di wilayah Garut. Dua titik tersebut yakni
kawasan Andir di wilayah Kecamatan Malangbong dan kawasan Cihuni di wilayah Kecamatan Kadungura.
Kondisi jalur di dua titik tersebut, tutur Asep, berkelok dan uga terdapat tikungan tajam. Jika pengendara tak hati-hati, maka rwn sekali terjadi kecelakaan seperti yng sering terjadi selama ini.
“Dua jalur tersebut juga menjadi perhatin kita dalam melakukan pengamanan libur natal dan tahun baru. Anggota dan rambu-rambu akan kita tempatkan di sana untuk mengingtkan para pengendara untuk lebih hati-hati lagi,” katanya.
Diterangkannya, selain di jalur utama yakni jalaur Limbangan-Malangbong dan Kadungora-Leles, pengamanan juga akan dilakukan i seluruh jalur wisata. Apalagi pada musim liburan nanti, diprediksi objek-objek wisata yang da di Garut akan banyak dikunjungi para wisatawan dari dalam kota maupun luar kota.
Asep mengaku sangat menyayangkan kondisi jalur alternatif yakni Jalan Lingkar Kadungora dan Lingkar Leles yang saat ini kondisinya sudh rusak kembali. Padahal keberadaan dua jalan bru tersebut akan sangat membantu sebagai jalur alternatif yang bisa menguarai kendaraan yang dtang dari arah Bandung menuju Garut.
Diungkapkannya, Jalan Lingkar Leles misalnya yang jika digunakan sebagai jalan alterntif akan mampu mengurai kemacetan yang selalu terjadi di kawasan Pasar Leles dan juga pabrik sepatu PT Changsin.
Dengan menggunakan jalur Lingkar Leles, maka kendaraan tak harus melewati kawasan pasar dan juga pabrik sehingga dapat menghindari kemacetan parah.
Sedangkan Jalan Lingkar Kadungora, tambahnya, jika digunakan sebagai jalaur alternatif juga akan sangat membantu mengurai kemacetan di kawasan lintasan rel kereta api di wilayah Kadungora.
Melihat kondisi jalan yang rusak Jalan Lingkar Kadungora dan Lingkar Leles hanya akan digunakan jalur alternatif pada siang hari saja. Sedangkan malam hari, kedua jalur itu tak akan digunakan untuk jalan alternatif karena bisa membahyakan keselamatan mengingat kondisinya yang rawan.
Terkait pengamanan jalur pada libur natal dan tahun baru, Asep menjelaskan jika hal itu benar-benar menjadi perhatian pihaknya.
Dari Satlantas Polres Garut saja akan menurunkan 102 personil dan akan ditambah oleh satuan lain di Polres Garut serta unsur TNI, Dishub, Satpol PP, BPBD, dan yang lainnya yang totalnya diatas seribu personil.
Masih menurut Asep, dalam pelaksanaan pengamanan jalur ini, pihaknya menyiapkan tiga titik pos pengamanan jalur yakni di Pos Tarogong, Kadungora dan GTC Limbangan.
Personel mulai diterjunkan ke lapangan setelah gelar pasukan pada tanggal 21 Desember.(Aep Hendy S)***
AEP HENDYS/”KP”
Kasatlantas Polres Garut, AKP Asep Nugraha menunjukan titik-titik rawan kecelakaan dan rwan kemcetan pada libur natal dan tahun baru yang patut diwaspadai, Rabu (16/12/2020).*