BANJAR,(KP-ONLINE).- Personel Polsek Pataruman melakukan giat pengamanan di lingkungan Gereja Bethel Indonesia (GBI) dan di Gereja Kristen Indonesia (GKI) yang berada di jalan kantor pos, Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar.
Hal tersebut dilakukan dengan adanya kegiatan peribadatan yang dilakukan oleh masyarakat yang beragama kristen di Kota Banjar.
Dikatakan IPTU Achmad Daryanto selaku Kapolsek Pataruman, giat pengamanan dilakukan untuk terciptanya situasi kamtibmas yang kondusif di Wilayah hukum Polres Banjar.
“Ya, tadi kita melakukan giat pengamanan di beberapa gereja yang ada di wilayah Pataruman, dengan tujuan agar tercipta situasi kamtibmas kondusif,” kata Achmad Daryanto, Minggu (13/12/2020).
Selain melakukan giat pengamanan, personel Polsek Pataruman juga berikan imbauan kepada seluruh jemaat yang hadir dalam kebaktian terkait protokol pencegahan virus Covid-19.
“Kegiatan hari ini, kita selain pengamanan, juga memberikan himbauan kepada jemaat gereja tentang protokol pencegahan virus Covid-19, operasi yustisi di depan mako polsek Pataruman, woro-woro di Pasar Banjar,” ungkapnya.
Dalam kesempatan tersebut, Kapolres Banjar AKBP Melda Yanny menyempatkan hadir langsung dan memberikan arahan kepada pastur dan para jemaat yang hadir.
Dinilai Melda Yanny, terkait penerapan protokol pencegahan virus Covid-19 di lingkungan beberapa gereja yang ada di Kota Banjar sudah sangat bagus dan disiplin, hal tersebut terlihat dari pintu masuk yang mengharuskan para jemaat melakukan pengecekan suhu tubuh. Selain itu, pastur mengintruksikan agar jemaat menggunakan masker dan menjaga jarak aman.
“Penerapan protokol kesehatannya sudah bagus dan disiplin, terlihat dari sebelum masuk ada pengecekan suhu tubuh dan ada pembatas tempat duduk antara jemaat satu dengan yang lainnya, hal ini harus tetap dipertahankan” pungkasnya.(Sandi Lukman)***