SUMEDANG, (KP-ONLINE).- Sedikitnya 26 karyawan RSUD (Rumah Sakit Umum Daerah) Kabupaten Sumedang menjalani pemeriksaan SWAB, Senin (15/6/2020). Pemeriksaan SWAB tersebut menyusul adanya riwayat pasien terpapar positif Covid-19 asal Darmaraja yang berobat melalui poli rawat jalan beberapa waktu lalu.
“Karyawan yang diperiksa SWAB di antaranya tenaga medis dan administrasi yang beberapa waktu lalu kontak langsung dengan warga yang positif Covid-19,” ujar Kepala Humas RSUD Sumedang, Iman Budiman, Senin (15/6/2020).
Iman menyebutkan, usai menjalani pemeriksaan SWAB para karyawan tersebut langsung menjalani isolasi mandiri di rumah masing-masing. Sebelumnya mereka juga sudah melakukan isolasi mandiri sejak Sabtu (13/6/2020).
“Mudah-mudahan nanti hasil (swab)nya negatif,” ucapnya.
Sementara itu, tim tenaga kesehatan dari Dinas Kesehatan Sumedang melakukan pemeriksaan SWAB test pada keluarga pasien yang dinyatakan terpapar Covid-19 di Desa Neglasari, Kecamatan Darmaraja, Senin(15/6/2020) siang.
Sekretaris Desa Neglasari, Asep Hendra menyebutkan, pelaksanaan test SWAB itu menindaklanjuti adanya warga Neglasari yang dinyatakan positif Covid-19 pada Sabtu (13/6/2020).
“Kami dari Pemerintah Desa mendukung pelaksanaan SWAB test kepada keluarga yang posotif covid agar segera diketahui kondisinya,” ujar Asep Hendra.
Asep mengatakan, warga yang ditest SWAB sebanyak 8 orang. Antara lain adalah bapak dan ibu dari pasien Covid-19, kemudian, adik, keponakan dan dua anak dari pasien Covid-19.
Asep menuturkan, pasien yang dinyatakan positif Covid-19 merupakan warga Neglasari yang tinggal di Jakarta. Maksud kepulangannya berniat berobat karena menderita penyakit theroid. Namun setelah dilakukan beberapa pengecekan malah terdeteksi positif Covid-19. (Nanang Sutisna)****