BANJAR, (KP-ONLINE).– Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Banjar menggelar acara workshop PPGD untuk Awam Relawan Layad Rawat, di aula Hotel Mandiri, Parunglesang, Kota Banjar, Rabu (27/11/2019). Dalam acara workshop kali ini hadir sebagai narasumber, di antaranya, dr.Robi, dr. Bayu dan Endang, salah satu perawat di RSUD Kota Banjar di bagian Gawat Darurat.
Kegiatan tersebut dilaksanakan untuk memberikan wawasan terkait kesehatan masyarakat dengan cara penanggulan secara pelayanan cepat, terkait permasalahan yang ada di lingkungannya masing masing.
“Ini sering kejadian ketika masyarakat sangat membutuhkan pelayanan cepat di luar pelayanan rumah sakit, puskesmas dan klinik,” ungkap dr.Robi.
Program Layad Rawat yang melibatkan pemerintah, ormas, media massa, serta masyarakat, untuk peningkatan program Layad Rawat bisa diakses melalui pelayanan cepat 119.
“Pelayanan panggilan ini akan mempercepat penanganan terhadap korban yang memang sangat membutuhkan pertolongan, sekaligus memicu kepekaan masyarakat/relawan terhadap korban yang butuh pertolongan,” terangnya.
Ia berharap dengan adanya workshop program Layad Rawat ini akan membentuk kesatuan Tim Kode Akses pelayanan kesehatan 119 (emergency) melalui pelatihan. (Agus Berrie)***